Anak Usaha Astra International (ASII) Belanja Truk Senilai Rp74 Miliar

JAKARTA – PT Astra International Tbk (ASII) mengumumkan transaksi afiliasi terkait jual beli aset oleh anak usahanya, PT Serasi Logistics Indonesia (SLI) pada 26 juni 2023.

Perjanjian Jual Beli Aset tanggal 26 Juni 2023 menunjukkan transaksi antara PT United Automobil Sembilanpuluh Utama (UAS) sebagai penjual dan SLI sebagai pembeli.

SLI membeli aset kendaraan truk sebanyak 228 unit milik United Automobil Sembilanpuluh Utama (UAS) senilai Rp74 miliar.

Tujuan transaksi tersebut untuk pengembangan bisnis SLI di bidang pengangkutan, yang nantinya dapat memberikan nilai tambah bagi Perseroan sebagai pemegang saham tidak langsung dari SLI.

“Transaksi merupakan suatu transaksi afiliasi dikarenakan terdapat hubungan afiliasi (sebagaimana didefinisikan dalam Undang- Undang Pasar Modal dan POJK 42/2020) antara UAS dengan SLI yang keduanya merupakan perusahaan terkendali Perseroan,” tulis manajemen dalam keterbukaan informasi dikutip Rabu, 5 Juli 2023.

Manajemen memastikan transaksi ini tidak berpotensi mengakibatkan terganggunya kelangsungan usaha Perseroan. Perseroan telah memenuhi prosedurnya untuk memastikan bahwa transaksi dilaksanakan sesuai dengan praktik bisnis yang berlaku umum.

“Berdasarkan pernyataan Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan, Transaksi tidak mengandung benturan kepentingan sebagaimana dimaksud pada POJK 42/2020.”

Sumber : https://www.trenasia.com/anak-usaha-astra-international-asii-belanja-truk-senilai-rp-74-miliar